Aeleen Ecoprint: Cetak Tanpa Menyakiti Lingkungan

UMKM Aeleen yang dimiliki oleh Ibu Anggraena Nila telah menghadirkan solusi pola yang ramah lingkungan melalui produk Ecoprint. Produk Ecoprint ini dibuat dari bahan-bahan yang ramah lingkungan yaitu dedaunan tumbuhan. Dengan menggunakan teknologi yang inovatif, Ecoprint mampu mengurangi limbah lingkungan.

Ecoprint UMKM Aeleen juga memproduksi berbagai produk fashion dengan bahan baku yang ramah lingkungan. Salah satunya adalah produk yang terbuat dari daun Afrika dan daun lanang. Produk ini memiliki bentuk yang unik dan menarik serta didukung oleh kualitas bahan yang baik.

Baca Juga : Bu Maria, Pengusaha Replika Topeng Malangan yang Memperjuangkan Ekonomi Kreatif Bersama ABK

Produk-produk UMKM Aeleen ini bisa ditemukan di beberapa hotel di Malang seperti Grand Mercure, Swiss Belin, dan Polaris. Selain itu, proses pembuatan produk-produk ini hanya membutuhkan waktu 30 menit hingga 2 jam saja. Hasilnya beragam mulai dari kain, tas, sandal, sepatu, dan produk fashion lainnya.

Keunikan dari produk UMKM Aeleen tidak hanya terletak pada bahan baku yang ramah lingkungan, tetapi juga medianya yang bisa terbuat dari kain dan kulit. Produk-produk ini juga diwarnai dengan pewarna alami sehingga aman digunakan dan tidak berbahaya bagi kesehatan. Harga produk-produk UMKM Aeleen juga terjangkau sehingga dapat diakses oleh masyarakat luas.

Untuk mengetahui detail dan info pemesanan dapat mengunjungi Youtube : Aeleen Ecoprint: Cetak Tanpa Menyakiti Lingkungan

Aeleen Ecoprint: Cetak Tanpa Menyakiti Lingkungan

Leave a Reply

Your email address will not be published.