Kunjungan Gubernur Jawa Timur di Kampus Shopee UPT KUKM Jatim

Program Shopee Barokah yang diluncurkan pada November 2019 lalu, kini diharapkan dapat memperkuat ekosistem digital ekonomi pesantren di Indonesia. Hal ini disampaikan oleh Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa pada acara Pengumuman Pemenang Kompetisi Bisnis Digital Santripreneur Shopee Barokah Jawa Timur di Kampus UMKM Shopee Kota Malang. Program ini merupakan wadah bagi produk halal yang mendukung potensi industri Islami di Indonesia. Fitur program ini juga menjadi penguat bagi produk-produk dari pondok pesantren baik yang dikembangkan melalui pesantenpreneur, santripreneur, maupun sociopreneur. Khofifah berharap usai kompetisi bisnis digital yang diselenggarakan Shopee Barokah ini, tetap ada proses pendampingan bagi para santripreneur sehingga akan memberikan penguatan pada proses digitalisasi dari sistem ekonomi berbasis pesantren.

Kunjungi laman Youtube resmi kami untuk materi – materi menarik lainnya di : UPTKUKM Jatim

Kunjungan Gubernur Jawa Timur di Kampus Shopee UPT KUKM Jatim

Leave a Reply

Your email address will not be published.